BERGABUNGLAH BERSAMA ORANG-ORANG YANG BERWAWASAN DI BIDANG ANDA

3.02.2009

Kebun percobaan plasma nutfah yang sekaligus juga sebagai objek wisata


Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbang) Departemen Pertanian tugasnya antara lain melakukan konservasi plasma nuftah tanaman buah-buahan. Tujuannya agar tanaman buah yang sudah langka ini jangan sampai punah karena sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia.

Untuk itu, di Subang, Jawa Barat, telah dibangun sebuah kebun percobaan plasma nutfah yang sekaligus juga dikembangkan sebagai objek wisata. Kebun ini seluas 108,52 ha di Kelurahan Subang, Kabupaten Subang. Tepatnya di belakang asrama Batalyon Infanteri 312/Kala Hitam.

Di sini terdapat 58 komoditas terdiri dari 48 varietas dan 2.718 pohon. Selain untuk pelestarian tanaman buah-buahan, juga sangat memadai untuk berwisata, terutama di saat panen buah-buahan. Bahkan dijual pula bibit tanaman buah-buahan, tanaman obat yang telah dikemas dalam kantong plastik dengan harga Rp 10.000-Rp 50.000/kantong. Juga Tabulapot (tanaman buah dalam pot) yang harga-nya Rp 50.000-Rp 500.000/pot.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tuangkan ide-ide anda